PAUD Junior SKB Ungaran adakan Parenting dengan tema “Deteksi Dini Permasalahan Tumbuh Kembang Anak”

PAUD Junior SKB Ungaran adakan Parenting dengan tema “Deteksi Dini Permasalahan Tumbuh Kembang Anak”

  • Post author:
  • Post category:Berita

Ungaran, 20 September 2024 – PAUD Junior SKB Ungaran sukses menggelar acara parenting dengan tema “Deteksi Dini Permasalahan Tumbuh Kembang Anak” pada Jumat, 20 September 2024, di Aula SKB Ungaran. Acara ini dihadiri oleh wali murid PAUD Junior serta pengelola PAUD binaan SKB Ungaran.

Narasumber yang dihadirkan adalah Ibu Ergin Indera Laksana, S.Psi., M.Psi., seorang psikolog dan owner N-Ergy Psychology Center Ungaran. Dalam sesi parenting, Ibu Ergin membahas berbagai permasalahan tumbuh kembang yang umum terjadi pada anak usia PAUD hingga SD, berdasarkan penelitian yang dilakukan sejak 2013 oleh Annoramanda.

Ibu Ergin menguraikan beberapa masalah penting yang perlu diperhatikan oleh orang tua, antara lain:

– Keterlambatan Perkembangan Bicara
– ADD/ADHD
– Autistic Spectrum Disorder
– Gangguan Neurodevelopmental Lainnya (Global Developmental Disorder/Retardasi Mental)
Narasumber menekankan pentingnya mengenali gejala dan ciri khusus dari masing-masing gangguan tersebut. Meskipun demikian, orang tua disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter guna mendapatkan penegakan diagnosa yang tepat.

Dalam sesi tersebut, Ibu Ergin juga mengungkapkan pesan penting bahwa setiap anak istimewa dan terlahir dengan fitrah baik. Tugas orang tua adalah mengeluarkan potensi baik tersebut agar kemampuan anak dapat tumbuh dan berkembang secara optimal. Narasumber juga mendorong orang tua untuk menghargai setiap kebaikan yang ditunjukkan anak, sekecil apa pun itu.

Kegiatan ini menjadi momen berharga bagi orang tua untuk memahami lebih dalam tentang perkembangan anak dan bagaimana mendeteksi permasalahan yang mungkin timbul. Dengan pengetahuan yang didapat, diharapkan orang tua dapat lebih siap dalam mendukung tumbuh kembang anak mereka.

Acara parenting ini merupakan bagian dari komitmen PAUD Junior SKB Ungaran untuk meningkatkan kesadaran orang tua tentang pentingnya deteksi dini dan intervensi terhadap masalah tumbuh kembang anak.